Malam, hadirkan rasa bahagia
Bawa kekasih seindah purnama
Kucumbu mesra bayang kakanda
Dengan kata-kata yang telah tercipta
Letakkan bibirmu
Diantara syair-syair pujangga
Ciumi aku
Dengan puisi-puisi terindah
Buai diriku
Dalam ayunan dendang cinta
Luahkan segala rasa
Hingga tak bersisa
Dekaplah aku
Diantara rayu yang kau tumpu
Tak perlu bimbang kau bentang
Pelukan lenganmu adalah kemenangan
kan kepeluk dirimu
disaat asaku lelah...
menunggu satu senyum
yang terselip dibalik senja
Letakkan bibirmu
Diantara syair-syair pujangga
Ciumi aku
Dengan puisi-puisi terindah
Lena aku dalam peluk cintamu
bisakah kau terus begini pertahankan cintaku
0 komentar:
Posting Komentar